Pangea |
Semua benua yang ada di dunia ini, yaitu Asia, Eropa, Afrika, Amerika, Australia, dan Antartika dulunya merupakan sebuah satu kesatuan daratan luas yang disebut Pangea. Kata Pangea sendiri berasal dari bahasa Yunani Kuno yaitu pan "seluruh" dan gaia "bumi", sehingga Pangea merupakan supercontinent atau benua super. Pangea hadir pada masa Paleozoitikum dan Mezoitikum sekitar 250 juta tahun yang lalu.
Teori tentang Pangea muncul pada tahun 1915 oleh Alfred Wagener dalam diskusi ilmiah. Wagener menyebut kesatuan benua itu dengan nama Urkontinent pada bukunya The Origin of Continent and Oceans. Nama Pangea muncul pada tahun 1928 dalam simposium yang membahas teori Alfred Wagener ini.
~ Wikipedia.org ~
Tidak ada komentar:
Posting Komentar